Minggu, 17 September 2017

Penyelam Dokter Terkena Dekompresi Sickness di Blue Lagoon

Keindahan terumbu karang Blue Lagoon, Padang Bai (Foto; youtube)
SUKASELAM.COM, Padang Bai – Seorang penyelam berprofesi dokter asal Singapura, dr Wong Yu Yi (48 tahun), mengalami kecelakaan selam di situs Blue Lagoon, Padang Bai, Bali, pada Rabu pagi (6 September 2017). Wong menyelam dalam grup bersama beberapa temannya dari Singapura, pada Rabu pagi, pukul 09.12 waktu setempat. 

Ketika sampai di kedalaman sekitar 20 meter, tiba-tiba dia memberi tanda kepada pemandu selamnya meminta bantuan dan kemudian naik kembali keatas permukaan laut. 

Setelah sampai di permukaan dia tak sadarkan diri.

“Dia telah diberi bantuan CPR (cardiopulmonary resuscitation/bantuan nafas buatan red.) beberapa saat, namun tak kunjung membuatnya sadar kembali,” ujar dr Peng Yeong Pin, suami korban yang juga berprofesi sebagai dokter, memberi penjelasan, seperti dikutip dari Strait Times. 

Korban kemudian dibawa ke rumah sakit terdekat, dan meninggal ketika dalam perjalanan.

Hasil otopsi, menurut dokter Peng, menunjukkan dia mengalami decompreesion sicknes.

Penyelam Spearfishing Tewas di Nusa Penida

Kawasan Nusa Batu Meling, Nusa Penida bagian selatan (Foto: metrobali.com)
SUKASELAM.COM, Nusa Penida – Penyelam spearfishing, Nicholas Reg (32 tahun), yang hilang sewaktu melakukan aktivitas spearfishing di perairan Pantai Batu Bolong, atau dikenal juga sebagai pantai Pasih Uug, atau Broken Beach, di Desa Sakti, Nusa Penida, pada Rabu (30 Agustus 2017), akhirnya ditemukan jasadnya sehari sesudahnya, pada Kamis (31 Agutus 2017), di sekitar perairan Nusa Batu Melawang, Desa Batumadeg, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung (depan situs Manta Point 1).

Tim SAR Denpasar, menemukan jasadnya di kedalaman sekitar 50 meter. 

Setelah melakukan penyisiran di sepanjang pantai selatan Nusa Penida dengan mengerahkan 3 speedboat, helikopter, dan melakukan penyelaman-penyelaman di sekitar lokasi penyelaman. 

Nicholas Reg, warga Sanur, Denpasar, menurut pengakuan temannya Kupit, melakukan penyelaman spearfishing pada Rabu sore, pukul 16.20 waktu setempat, di Pantai Batu Bolong. 

Ketika menyelam hingga kedalaman sekitar 20 meter, dan berhasil menembak ikan sasarannya, tiba-tiba badannya terseret kedalam seperti terseret tarikan ikan. 

Kupit kemudian meminta tolong kepada orang-orang sekitar, dan setelah dilakukan penyelaman hingga kedalaman 40 meter, tak ditemukan sosoknya. 

Hanya ditemukan alat spearfishing dan tali yang mengapung dan tersangkut di gundukan karang.